Review Emina Bright Stuff Micellar Water Drop Cleanser

Mei 23, 2022

Photo: personal collection/background by Canva

Dreamers, siapa yang nggak kenal produk Emina nih? Pastinya tau dong ya. Emina merupakan brand kosmetik besar di Indonesia yang merupakan inovasi dari PT Paragon, brand ini tidak asing bagi kalangan remaja dan memiliki karakteristik packaging yang cute serta didominasi warna pastel.

Karena target mereka remaja jadi harganyapun sangat terjangkau, produknya bisa dibeli mulai dari 10ribuan aja loh. Anyway, berdasarkan slogan Emina "Your beauty bestie" yang menunjukkan bahwa mereka ingin produknya menjadi bestie bagi kulit. Not only loving your friends but also loving your skin, be a good friend with your skin by taking care of it. Kurang lebih begitu ya guys, hehe. Aku mau mereview beberapa produk Emina yang aku punya tapi akan aku tulis di artikel secara terpisah. Sebenernya udah telat ya hari gini baru direview karena bukan produk baru juga, but its okay kan ya.

Photo: personal collection/background by canva

EMINA BRIGHT STUFF MICELLAR WATER

✨ Ingredients
Aqua, PEG-6 Caprylic/Capric Glycerides, Propanediol, PEG-7 Olive Glycerides, Propylene Glycol, Phenoxyethanol, Panthenol, Allantoin, Cetrimonium Bromide, Aloe Vera (Leaf) Extract, Disodium EDTA, Cucumis Sativus (Fruit) Extract, Ethylhexyglycerin, Biosaccharide Gum-2, Butylene Glycol, Actinidia Polygama Fruit Extract, Potassium Sorbate, Sodium Benzoate.

Berdasarkan komposisi diatas membuktikan bahwa produk ini tidak mengandung Paraben dan Alkohol. Dari situs SkinCarisma komposisinya cenderung untuk tipe dry skin dan memiliki tingkat safety sebanyak 83% Low Risk. So, produk ini aman untuk digunakan untuk semua jenis kulit ya dreamers!

✨ Claim
Emina Micellar Water Drop Cleanser Bright Stuff membantu mengangkat kotoran dan makeup membandel tanpa harus dibilas. Kandungan ekstrak summer plum dan cleansing agent di dalamnya membuat wajah tampak lebih cerah dan segar. Summer plum telah terbukti secara ilmiah memiliki manfaat untuk mencerahkan kulit dan membuat kulit bercahaya.

✨ Packaging
Kemasan dari produk ini berbentuk flip top sehingga tidak mudah tumpah, botolnya berukuran agak mini jadi travel friendly. Desainnya cute bernuansa pink seperti series Bright Stuff lainnya, selain itu botolnya bening jadi bisa melihat sisa isinya. Micellar Water ini berisi 100ml cukup untuk digunakan selama kurang lebih dua bulan jika setiap hari digunakan. Di toko kosmetik langgananku produk ini bisa dibeli seharga Rp 22.320, so harganya tidak jauh dari produk micellar water lainnya.

✨ Texture
Sesuai namanya Emina Bright Stuff Micellar Water ini memiliki tekstur air seperti micellar water pada umumnya. Terdapat sangat sedikit aroma namun sangat soft dan tidak mengganggu, produk ini memang mengandung parfume tapi bahan tersebut tidak menonjol.


Photo: personal collection

✨ Result
Cara pemakaiannya yaitu tuangkan secukupnya pada kapas lalu usapkan pada wajah dan leher. Setelah membersihkan wajah dengan produk ini kulit terasa cukup lembut dan segar. Menurutku, micellar yang satu ini cukup ampuh untuk mengangkat makeup yang ringan seperti makeup yang digunakan sehari-hari, jadi kurang disarankan untuk menghapus riasan yang tebal terutama eye makeup. Efeknya juga tidak menimbulkan kusam dan perih diwajah, cocok untuk kulitku yang tipenya berminyak.

✨ Conclusion
At least this product is worth to try bagi siapapun dengan segala jenis kulit apapun. Kelebihannya yaitu travel friendly, membersihkan wajah dengan memberi efek yang lembut dan segar setelah diaplikasikan, dan memiliki desain packaging yang lucu. Bisa dibeli di minimarket terdekat, toko kecantikan, supermarket, maupun online shop, jadi mudah ditemukan. Kekurangannya yaitu kurang bisa mengangkat makeup yang waterproof dan dibanding produk lain harganya lebih agak sedikit mahal serta isinya lebih sedikit.

You Might Also Like

0 comments

Member of

BLOG STATS

HAVE A NICE DAY ❤

HAVE A NICE DAY ❤